Posted by : Muhammad Adityo Selasa, 17 November 2020

 Aplikasi Tes Mental (Kelompok 6)

Aplikasi MindDoc yang semula bernama moodpath, aplikasi ini dapat diunduh melalui Googleplay atau Appstore. Aplikasi ini merupakan aplikasi yang masuk dalam katagori medical yang type treatment nya adalah tracking atai self monitor, edukasi seputar psikologi dan berbagai informasi tentang mental yang kita dapatkan dari aplikasi ini. Aplikasi MindDoc ini sangat cocok atau ditujukan untuk seseorang yang sedang mengalami permasalahan mood, stress dan anxiety agar mereka dapat mengola mental mereka, selain itu mereka lebih dapat memahami perasaan mereka. Aplikasi ini tidak sepenuhnya gratis melainkan ada beberapa fitur yang mengharuskan pengguna untuk menjadi pengguna premium atau berbayar. Dalam segi tampilannya aplikasi ini sederhana namun tetap menarik dan tampilannya yang tidak membosankan pengguna. Aplikasi ini didominasi warna hijau dan putih yang mana warna ini dalam psikologi dikenal sebagai warna yang menenangkan, menggambarkan kedamaian sehingga dapat membantu pengguna menyeimbangkan dan menenangkan emosinya.

Kelebihan : Kelompok ini menjalasan dengan mudah sehingga dapat mengerti ketika mengaplikasikan aplikasi tersebut.

Kekurangan : Penjelasan mengenai aplikasinya kurang lengkap karena terkendala dengan fitur berbayar yang ada pada aplikasi tersebut.


Program SPSS (Kelompok 2)

SPSS adalah aplikasi yang digunakan untuk melakukan analisis statistika tingkat lanjut, analisis data dengan algoritma machine learning, analisis string, serta analisis big data yang dapat diintegrasikan untuk membangun platform data analisis. SPSS adalah kependekan dari Statistical Package for the Social Sciences. Aplikasi ini pertama kali dibuat oleh 3 mahasiswa Stanford University pada tahun 1968 yang mana pada saat itu dioperasikan melalui computer mainframe. Pada tahun 1984 SPSS muncul pertama kali untuk versi PC dengan nama SPSS/ PC+. . Aplikasi ini memiliki logo berbentuk bulat, berwarna biru, dan pada bagian dalam bulatan terdapat gambarkan structural statistika yang mana hal ini melambangkan bahwa aplikasi ini untuk menghitung. Di dalam aplikasi ini terdapat berbagai tools yang dapat digunakan pengguna untuk melakukan perhitungan dan analisis data mereka. Namun secara keseluruhan aplikasi SPSS ini memiliki banyak tools sehingga cukup sulit untuk dapat digunakan oleh setiap individu.

Kelebihan : Pembawaan ketika persentasi menarik.

Kekurangan : Terlalu banyak fitur untuk dijelaskan sehingga sulit untuk di ingat dan di pahami, saat penjelasan fiturnya kurang tersampaikan maksudnya.


Aplikasi latihan psikotes interaktif (Kelompok 8)

Aplikasi ini merupakan aplikasi latihan psikotes online dan interaktif . Di dalam aplikasi ini terdapat berbagai macam tes psikotes. Aplikasi ini dapat dikatagorikan aplikasi dengan soal soal psikotes terlengkap yang mana aplikasi ini berguna untuk melatih, mengasah skill dan juga sebagai persiapan untuk menghadapi ujian psikotes kerja. Aplikasi ini sangat cocok untuk pengguna yang sedang ingin mempersiapkan diri dalam menghadapi tes masuk perguruan tinggi, tes untuk mendapatkan beasiswa, tes potensi akademik di sekolah, tes masuk kerja di BUMN, BUMD dan CPNS, tes sertifikat guru, dosesn dan tes IQ. Dalam aplikasi ini juga banyak fitur yang dapat digunakan oleh pengguna diantaranya, topik latihan psikotes, dafar ranking, daftar nilai, analisis jawaban dan nilai, terdapat nada saat menggerjakan soal dll. Aplikasi ini dapat digunakan secara gratis oleh pengguna dan dapat didownload dengan mudah melalui googleplay.

Kelebihan : memiliki design ppt yang menarik, disampaikan dengan bahasa yang mudah di pahami.

Kekurangan : Banyak fitur yang kurang jelas.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Popular Post

Muhammad Adityo. Diberdayakan oleh Blogger.

Blogroll


widgeo.net

- Copyright © 2013 Mahasiswa Konyol -Sao v2- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -